Harga dan Spesifikasi Kamera Nikon D3200

Harga dan Spesifikasi Kamera Nikon D3200 - Review, Kamera Nikon D3200 merupakan salah satu jenis kamera DSLR merk Nikon yang mulai beberapa tahun ini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia khususnya kalangan anak muda yang gemar mengambil gambar atau fotografer. Salah satu merk kamera ternama yang pada tahun ini menjadi idola yaitu Kamera Nikon. Seperti yang pernah saya sampaikan, bahwa nikon selalu menjadi raja di dunia fotografian. Karena banyak yang menggunaka kamera DSLR Nikon sebagai senjata untuk mengambil objek. Dan alasan memilih Nikon tentu saja karena hasil yang diberikan memiliki kualitas yang sangat bagus.

Nikon D3200 sebagai merk baru Nikon di kelas entry-level memiliki kinerja tinggi karena telah dijejali dengan berbagai teknologi canggih, kamera ini merupakan generasi penerus dari Nikon D3100 dengan berbagai kemampuan yang semakin disempurnakan. Kamera yang ringan dan kompak ini memanfaatkan pengembangan sensor Nikon DX-format CMOS dan EXPEED 3 sebagai mesin pengolahan gambar yang memberikan 24,2 megapiksel kualitas gambar kualitas tinggi dan jangkauan sensitivitas ISO dari 100 hingga 6400. Bidikan gambar menjadi semakin mudah dengan adanya guide mode yang memberikan panduan pada
setting kamera yang rumit dan tersedianya enam macam scene mode yang membantu Anda menghasilkan gambar lebih sempurna.

Artikel terkait:



Nikon D3200


Salah satu peningkatan yang dilakukan oleh Nikon D3200 dari sang pendahulunya adalah pada sekto dapur pacu. Didalam kamera DSLR ini tersimpan prosesor gambar Expeed 3 yang pastinya bakal mampu mengolah gambar lebih cepat dibandingkan versi sebelumnya. Kecepatan dalam menangkap gambar secara kontinyu juga diperbaharui pada Nikon D3200 ini dengan memiliki kecepatan hingga 4 frame per-detik.

nikon d3200

Kelebihan Nikon Nikon D3200

  1. Kinerja Optimal
  2. Kualitas Video Full HD
  3. ISO 100 - 6400
  4. VR Image Stabilization
  5. Sistem Autofokus 11 Titik
  6. Layar LCD 3"
  7. Active D-Lighting
  8. Picture Control
  9. Koneksi HDMI

DSLR Nikon D3200 menyediakan Guide Mode yang memungkinkan anda untuk mempelajari bagaimana cara untuk mendapatkan gambar atau film seperti yang anda idamkan, hal ini tidak hanya mudah dipahami oleh pengguna yang sudah terbiasa saja bahkan sangat mudah dipahami oleh pemula sekalipun. Hanya dengan mengikuti panduan yang di tampilkan pada layar monitor LCD, berbagai macam ekspresi gambar dapat direalisasikan dengan mudah, seperti membuat background blur, manangkap gambar sunset menjadi lebih bagus, dan membuat gambar pada situasiterang dan gelap.

Video Review Nikon D3200



Spesifikasi Nikon Nikon D3200

  • Model Kamera DSLR
  • Ukuran (L x W x H cm) 12.5 x 9.6 x 7.65 cm
  • Berat (kg) 0.455 kg
  • Ukuran Layar (in) 3.0
  • Megapiksel 24.2
  • Fitur Image Stabilization
  • Garansi produk 1 Tahun Garansi (Spare-part & Servis)
  • Input 3.5mm jack|USB
  • Output Component Video|Composite Video|USB|HDMI
  • Kamera 24.2 MP
  • Resolusi Layar 921000 dot
  • Tipe Baterai Li-Ion
  • Format Foto RAW,JPEG
  • Ukuran File Foto 6016x4000
  • Format Video MOV
  • Video HD Ya
  • Resolusi Video 1920x1080
  • Focal Length 18-55mm
  • Image Stabilization Ya
  • Range Aperture Lensa f/3-f/5.6
  • ISO Range 100-6400
  • Range Shutter Speed 30-1/4000 detik
  • Built in Flash Ya
  • Tipe Memory Card SD/SDHC/SDXC
  • HDMI Port Ya
  • Tipe Layar LCD

Harga dan spesifikasi kamera nikon d3200 memberikan spesifikasi yang luar biasa, tetapi harganya yang terjangkau murah dari speisifikasi yang diberikan nikon. Jadi, silahka manfaatkan kamera ini sebagai senjata anda untuk mengambil suatu objek. tips blog pedia

Harga Nikon D3200

  • Harga Nikon D3200 kit (18-105MM VR) 24.2 Megapixel 3 " Rp 8,125,000
  • Harga Nikon D3200 kit (18-55MM VR) 14.2 Megapixel 3 " Rp 6,025,000

NB: Harga kamera DSLR Nikon D3200 bisa saja berubah (naik atau turun), sesuai dengan kurs dollar terhadap rupiah.
Dapatkan update artikel tutorial blogger terbaru dan informasi bermanfaat serta Ebook Gratis dari Tips Blog Pedia yang akan dikirim langsung ke Email kamu caranya:
  1. Ketik email kamu pada kotak berlangganan artikel dibawah ini
  2. Kemudian klik Subscribe
  3. Buka Email kamu untuk verifikasi berlangganan artikel dari Tips Blog Pedia
Share Article :
Comments
0 Comments

0 komentar :

Posting Komentar